Generasi Zaman Now Prioritaskan Jalan-Jalan Ketimbang Beli Hunian

Pernah dengar nggak, kalau saat ini terjadi pergeseran skala prioritas kebutuhan generasi millenial yang lebih memilih untuk belanja leisure atau pengalaman ketimbang membeli hunian?

Meskipun fenomena ini tidak bisa diseragamkan di semua tempat, namun mengutip hasil survei dari KompasProperti yang memberikan questionnaire terhadap 10 anak muda pada Minggu (12/11/2017) yang bermukim dan bekerja di daerah Jadebotabek, ternyata generasi milenial usia 25-35 lebih memilih jalan-jalan ketimbang membeli hunian. 

Bisa jadi fenomena 'menabung untuk membeli pengalaman travelling ketimbang hunian' itu juga terjadi pada generasi di kota-kota lainnya, misalnya di Semarang.

Pergeseran gaya hidup tadi bisa jadi disebabkan oleh meningkatnya pendapatan dan pertumbuhan internet of things atau IOT, yang membuat aktivitas leisure dan traveling lebih masif terekspos.

Biasanya, masyarakat cenderung mengikuti apa yang sedang tren di media sosial, padahal saat ini bisa dilihat bahwa media sosial lebih banyak mengangkat aktivitas leisure dan traveling.

Menurut laporan Bank Indonesia preferensi konsumen terhadap investasi berbentuk properti, saat ini turun 0,6 persen menjadi 22,5 persen selama bulan Oktober 2017 saja. Sementara itu, sebanyak 65,9 persen konsumen menyatakan tidak memiliki rencana membeli atau membangun rumah dalam 12 mendatang. Angka ini naik dari sebelumnya 64,4 persen.

Di sisi lain, jumlah konsumen yang menyatakan adanya kemungkinan membeli atau membangun rumah menurun dari 29,1 persen menjadi 26,9 persen.

Beli Rumah Impian Gratis Trip Ke Korea. 

Berbeda dengan di Jadebotabek, di Semarang, yang merupakan ibukota Provinsi Jawa Tengah, meskipun pertumbuhan ekonominya berjalan lebih lambat dibandingkan di Jadebotabek, namun minat masyarakat untuk membeli hunian masih sangat potensial.

Pengembangan kawasan Semarang atas juga masih menarik minat masyarakat, baik kelas menengah maupun kelas atas untuk membeli properti atau hunian di daerah tersebut.



Apalagi jika menilik ilmu Hong Shui, Semarang memiliki kontur tanah yang unik. Bentuknya berbukit dan menghadap ke Laut Jawa.

Menurut Hong Shui, konsep lokasi yang bersandar bukit dan menghadap laut, akan memberikan keuntungan dan kebaikan bagi masyarakat yang tinggal di kawasan tersebut.

Itulah mengapa masyarakat Semarang mulai banyak yang memilih hunian di daerah atas yang bebas banjir dan memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi CBD.


Salah satu kawasan perumahan yang banyak diminati oleh masyarakat adalah kawasan yang dikembangkan oleh pengembang PT. Bukit Semarang Jaya Metro, yaitu Bukit Kencana Jaya, Bukit Emerald Jaya, Pandanaran Hills, Bukit Mutiara Jaya, Bukit Safir Jaya, Bukit Flourite Jaya, Bukit Violan Jaya, Pandanaran Village, Siranda Hills, Pandanaran Height, dan Emerald Garden.





PT. Bukit Semarang Jaya Metro merupakan salah satu pengembang terpercaya karena sudah berpengalaman mengembangkan kawasan pemukiman di Semarang sejak tahun 1987.

Produk perumahannya pun menawarkan konsep-konsep inovatif yang variatif, memiliki mutu yang sangat memuaskan konsumen, dan dapat merangkul segmen low, middle sampai premium.

Membeli hunian di kawasan yang dikembangkan oleh PT. Bukit Semarang Jaya Metro memiliki nilai investasi yang cukup tinggi karena saat ini kawasan tersebut dapat dibilang sudah 'hidup' secara sosial dan ekonominya. Ditambah lagi dengan udara yang relatif lebih sejuk karena berada di area perbukitan, menjadikan kawasan ini menjadi hunian hijau dan sehat yang menjadi impian generasi millienial. Kawasan ini juga akan berkembang menjadi pusat bisnis di daerah atas.

Untuk generasi millenial yang sangat mementingkan tampilan rumah yang kekinian, banyak sekali pilihan jenis rumah yang bisa dipertimbangkan. Model rumah yang instagramable juga didukung oleh jaringan listrik bawah tanah, dan drainase yang tertutup.

Kepedulian pihak pengembang terhadap konsumen juga menjadi salah satu nilai tambah pemilihan hunian di kawasan tersebut.

Salah satu bentuk kepedulian pengembang adalah dengan mengadakan gathering bagi para konsumennya.

Minggu, 17 Desember 2017 yang lalu juga diadakan gathering dalam rangka penarikan undian promo spektakuler akhir tahun.

Program pengundian tersebut dilakukan untuk pembelian di semua grup Jaya Metro selama bulan Oktober, November, dan Desember. Hadiah utamanya, yaitu trip ke Korea untuk dua orang.

Selain trip ke Korea, adapula hadiah lainnya, yaitu voucher belanja sebesar dua juta rupiah untuk dua orang, satu buah Honda Beat, satu buah ponsel Samsung S8, dan Televisi 42 inch.

Program ini merupakan salah satu benefit bagi konsumen PT. Bukit Jaya Metro Semarang. Untuk periode ini, ada 40 konsumen yang ikut serta dalam program pengundian hadiah.

Pengundian hadiah dilakukan dalam acara gathering konsumen yang berlokasi di Nestcology, Jl. Tambora, Semarang, dan dihadiri oleh pihak Dinsos, Kepolisian, serta Notaris terkait.

Acara dibuka dengan hiburan berupa live music, dilanjutkan dengan makan siang bersama dan pemutaran video profile dari PT. Jaya Metro.

Inilah para pemenang promo undian akhir tahun. 


Para pemenang terdiri dari :
Pemenang Voucher Belanja, yaitu PT. Tenang Jaya Sejahtera dan Ibu Narariya Dita Handayani. Pemenang TV LED 42 Inch, yaitu Ibu Yunita Nur Fitriani. Pemenang Samsung S8, yaitu Rifky Wahyu. Pemenang Honda Beat, yaitu Agung. Sementara itu, pemenang trip ke Korea adalah Ibu Asti dari Bukit Violan Jaya.

Dengan hadiah utama trip ke Korea ini, pengembang sepertinya sudah bisa menangkap kebutuhan konsumen kekinian yang suka akan pengalaman jalan-jalan.

Meskipun kebutuhan akan hunian masih menjadi prioritas utama, namun para konsumen zaman now juga masih memiliki kesempatan untuk mewujudkan impiannya, yaitu jalan-jalan ke luar negeri.

Jadi prioritas beli hunian nggak harus selalu dikalahkan untuk hasrat jalan-jalan, kan.

Nah buat kalian yang dalam waktu dekat ini akan berinvestasi dengan membeli hunian, ada promo menarik sampai akhir Desember ini, yaitu promo undian tahunan berupa satu unit Toyota Calya.









3 comments:

  1. Kalau aku mah udah pasti mentingin beli properti dulu buat beli rumah lebih penting, kalau jalan jalan mah yang dekat dan murmer aja, dan reward gratis dari kantor dan tiket promo kalau luar negeri 😀

    ReplyDelete
  2. Beruntung pisaan, beli rumah dapat hadiah yaa..

    ReplyDelete
  3. Aku lebih ngutamain beli rumah dulu deh dibanding jalan2. Udah capek pisan jadi anak kost xD

    ReplyDelete

Powered by Blogger.